Pentingnya Cybersecurity di Era Digital
Kepentingan Cybersecurity meningkat pesat dari sebelumnya. Pada dasarnya, masyarakat sekarang lebih bergantung pada teknologi daripada sebelumnya. Kebocoran data yang bisa mengakibatkan pencurian identitas kini diposting ke publik di social media. Informasi sensitif seperti nomor jaminan sosial, informasi kartu kredit, dan detail rekening bank sekarang disimpan di layanan penyimpanan Cloud seperti Dropbox atau Google Drive.
Internet telah menjadi bagian yang vital dari generasi manusia saat ini; dari berkomunikasi melalui pesan singkat dan email hingga perbankan, bepergian, belajar dan berbelanja, internet telah menyentuh setiap aspek kehidupan. Dengan meningkatnya penggunaan internet oleh orang-orang, melindungi informasi merupakan hal yang sangat penting. Komputer yang tidak memiliki safety control yang sesuai dapat dengan mudah di hack dan dengan demikian semua jenis informasi dapat diakses dalam sekejap.
Faktanya adalah setiap hari hampir 80% manusia di dunia bergantung pada internet dan computer system setiap hari, ditambah lagi dengan peningkatannya layanan Cloud, Cloud Security yang buruk, smartphone, dan Internet of Things (IoT), terciptalah segudang ancaman Cybersecurity yang tidak kita temukan dibeberapa dekade yang lalu. Maka dari itu, kita perlu memahami betapa pentingnya Cybersecurity untuk melindungi data perusahaan atau pribadi.
Dalam bahasa sederhana, Cybersecurity atau Information Technology Security berarti melindungi data, server, program, dan informasi lain dari akses, perusakan, atau perubahan yang tidak sah atau tidak disengaja. Cybersecurity juga dapat didefinisikan sebagai semua operasi dan aktivitas yang dilakukan untuk meminimalkan ancaman dan segala jenis kerentanan, dan menegakkan kebijakan yang diperlukan untuk pencegahan, jaminan data, pemulihan, dan operasi terkait keamanan dunia maya. Hal ini mencakup semua mekanisme dan proses yang melindungi peralatan digital, informasi, dan catatan dari akses, manipulasi, atau perusakan yang ilegal atau tidak disengaja.
Dalam lingkungan yang dinamis saat ini, keamanan dunia maya telah menjadi hal penting bagi seluruh individu maupun personal atau multinational company yang mengumpulkan dan menyimpan berbagai macam data rahasia di komputer dan mengirimkannya ke komputer lain melalui jaringan yang berbeda. Oleh karena itu, penting bagi semua individu untuk memahami cara melindungi dari ancaman dunia maya, dan juga harus memahami perbedaan antara dunia maya dan dunia nyata. Seseorang harus belajar bagaimana melindungi data di computer mereka dan informasi pribadi dari hackers.
Perusahaan terutama yang berukuran kecil dan menengah menghadapi tantangan kritis dalam melindungi data perusahaannya. Sumber daya keuangan dan teknologi yang terbatas membuat mereka sulit untuk mengupgrade sistem keamanan dan tetap update dengan teknologi. Namun, kesadaran yang lebih baik terhadap keamanan dunia maya dan perencanaan yang tepat terbukti sangat bermanfaat bagi organisasi bisnis tersebut dalam melindungi informasi dan rahasia dagang mereka agar tidak terungkap. Banyak organisasi bisnis kecil sekarang mengambil inisiatif untuk melindungi informasi mereka agar tidak diakses secara ilegal. Ada 3 langkah dasar yang selalu direkomendasikan untuk manager IT untuk melindungi infrastruktur Bisnis IT mereka. Pertama adalah perbarui security software patches secara teratur, yang kedua adalah menggunakan antivirus software yang terverifikasi, dan yang ketiga adalah menggunakan Cloud Computing untuk membuat cadangan data penting. Tiga langkah dasar ini akan membantu meminimilasirkan resiko bocornya data perusahaan Anda.
References: